Senin, 18 Agustus 2008

RESEP PEMENANG LOMBA TUMPENG "PIYUNGAN OLYMPIC" 2008

RESEP NASI KEBULI

Bahan-bahan

1 kgs beras
1 butir kelapa
1/2 gelas kecap
1/2 ons jahe
1/2 ons kunir
1 butir pala
5 butir cengkeh
1/2 ons kayu manis
3 butir kapulogo
1 bumbu gule sachet
daun salam, laos serai, daun jeruk secukupnya
Bawang merah 1/2 ons
Bawang putih 1/2 ons
Garam secukupnya
Tulang kambing 1/4 kg

Cara Kerja
1. Semua bmbu dihaluskan kemudian di gongso, kecuali bawang merah dan bawang putih
2. Bawang merah dan putih dihaluskan
3. Rebus semua bumbu dan masukkan beras yang sudah dicuci, yambahkan garam secukupnya.
4. Setelah air rebusan habis, lalu dikukus selama 1 jam 15 menit
5. Sebelum diangkat, tambahkan kecap dan "masako"

Lauk
1. Sambal terasi dan tomat goreng
2. Telur dadar, ayam bacem/ kambing bacem
3. Krupuk, bawang goreng, dan timun.

Selamat mencoba !!!!

Tidak ada komentar: